Thursday, January 24, 2013

Resep: Mie Ramen Kuah Asam Pedas

Holaa minna~~~

Lama gak berbagi resep nih. Meskipun yang kali ini Keka posting adalah resep colongan entah darimana? Gomeennn... Keka lupaaaa...
Keka cuma ngopas ke word, dan setelahnya lupa. Barulah tadi saat bongkar-bongkar file di lappie, eh nemu resep ini-yang sayangnya belum pernah diuji coba-

Keka letakkan kembali di blog supaya ada arsipnya dan gampang bila sewaktu-waktu mencari untuk dipraktikkan.

Berhubung Keka mulai nguap-nguap ngantuk, jadi langsung aja deh:




Mie Ramen Kuah Asam Pedas
Bahan:
3 sdm minyak untuk menumis
80 g bawang bombay, potong melintang 2 bagian
12 cm jahe, iris tipis
6 batang bawang daun
6 siung bawang putih, memarkan
3 L air
1 kg daging sapi sandung lamur, potong 4×4 cm (Keka gak suka daging sapi sandung lamur, jadi kemungkinan diganti ayam)
3 kg tulang sumsum sapi
2 sdm hot bean paste*)
3 butir pekak (ini apa ya??? ada yang tahu???)
2 sdm ang ciu**)
60 ml kecap asin
12 buah belimbing wuluh
6 buah cabai rawit merah, iris tipis

Isi :
900 g ramen***) siap pakai, blansir
500 g baby kailan, blansir
Pelengkap:
Bawang daun, iris tipis

Cara Membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga layu, masukkan jahe, bawang daun, dan bawang putih, tumis hingga harum.
2. Kecilkan api, masukkan tulang dan  2 L air, masak hingga kaldu tulang sumsum keluar, selama sekitar 3 jam. Sesekali buang busa yang mengapung agar kaldu tidak terlalu ‘kotor’.
3. Dalam panci terpisah, campur hot bean paste, pekak, ang ciu, dan 30 ml kecap asin bersama sisa air, masak hingga aroma rempah keluar.
4. Kecilkan api, masukkan sandung lamur, masak selama 1 jam hingga daging matang. Tambahkan belimbing wuluh, masak hingga daging empuk.
5. Campur kaldu daging dengan kaldu tulang sumsum yang sudah disaring. Tambahkan cabai, masak kembali di atas api kecil selama 30 menit. Bubuhi  dengan sisa kecap asin, angkat.
6. Penyajian: Atur ramen, kailan, dan potongan daging dalam mangkuk saji. Tuang kaldu, taburi dengan irisan bawang daun.

Untuk 6 porsi

Note:
*)Hot bean paste: Pasta yang terbuat dari fermentasi kacang kedelai hitam. Dijual dalam kemasan botolan di supermarket atau toko khusus yang banyak menjual bahan masakan Cina (di daerah pecinan). Simpan sisa hot bean paste ini untuk membuat mapo.
**)Ang ciu: arak masak atau arak merah. Terbuat dari beras ketan yang difermentasi. Mudah ditemukan di supermarket. Tapi bagi yang mempersoalkan halal atau tidaknya, bisa disubtitusi dengan campuran kecap asin dan perasan air jeruk / lemon.
***)Ramen: Mi telur basah Jepang yang dijual dalam kemasan plastik, siap pakai. Dijual di supermarket besar atau toko khusus yang banyak menjual bahan makanan Jepang atau Korea. Jika sulit menemukannya, ganti dengan ramen instan atau mi telur basah lokal (untuk mi ayam).

Ps:
Setelah googling, akhirnya Keka tahu pekak itu apa...

Ini dia...

Hahaha...
Sudah sering lihat di pasar, tapi gak tau kalo itu namanya Pekak :D

0 comments:

Post a Comment