Friday, June 14, 2013

Lips Care

Akhir-akhir ini kalau bangun pagi, Keka merasa bibir Keka   terutama bibir bawah   jangan lihat yang terlalu bawah, masih di wajah   tampak sehat, berkilau, merekah, memerah, membahana, halilintar, menggelora, badai, topan, angin puting beliung, tsunami, woiiiiii... *langsung mingkem*

Yah, pokoknya, enak dilihat gitu deh.

Keka gak melakukan perawatan apa-apa untuk bibir. Hanya rajin diberi pelembab, banyak minum air, makan sayur, dan buah-buahan. Hal yang Keka hindari hanyalah... membasahi bibir dengan saliva apabila sedang kering dan pecah-pecah, atau menggigit, atau mengklupasi kulit bibir yang pecah-pecah. Konon bila hal itu dilakukan, selain membuat bibir makin tampak kering, juga membuat bibir menjadi kehitaman atau gelap.

Tuesday, June 11, 2013

Culinary: de cafe

Sepanjang perjalanan mencicipi aneka kuliner di Balikpapan, Keka dan teman-teman gath mengeruk kantong paling dalam di tempat ini. Oh, tapi bisa jadi (mungkin) akan lebih dalam kalau kami (suatu hari nanti) memutuskan gath di Beach House atau Open House (serius! kami masih gak berani ke dua tempat itu) atau resto-resto di hotel (option terakhir rasanya sih engga, karena pada gak demen konsep resto di hotel).

Tujuan postingan ini bukan untuk pamer loh ya... padahal iya juga #plak

Keka hanya suka menulis, dan berharap semoga postingan blog ini bisa jadi panduan atau sekedar acuan atau menarik minat orang-orang yang membaca untuk pergi ke tempat yang Keka bicarakan.

Nah, daripada kebanyakan basa-basi yang bikin basi, di postingan kali ini mungkin akan lebih banyak foto-foto karena Keka gak mencicipi semua menu yang kami pesan. Hanya menu yang Keka pesan, dan menu mami Riku doang yang Keka kecap-kecap dan kunyah :3

de cafe ini memiliki manajemen yang sama dengan hotel Blue Sky Balikpapan, jadi wajar kalau harganya standar harga makanan resto hotel T_T

Menempati kawasan ruko sehingga tempatnya tidak terlalu luas. Dari luar hanya seperti toko bakery, tapi begitu masuk ke dalam agak lebih luas dan nyaman. Konsepnya rada-rada kayak cafe-cafe ala Eropa gitu. Ada hiasan tanaman-tanaman palsu, bunga, penerangan yang hangat, kursi berlengan dan sofa yang empuk, lalu tirai-tirai.

(Book) Tunnels: Will Burrows & Koloni Misterius Bawah Tanah

Book again!
Yay! Kali ini Keka kembali menceritakan sebuah karya tulis berupa buku (novel) fantasi yang berjudul Tunnels. Buku ini dikarang oleh dua orang talent yang bernama Roderick Gordon & Brian Williams.



Ceritanya tentang apa sih? Kok sampai dibilang The Next Harry Potter?

Sunday, June 9, 2013

Kenalan Dengan Multipers

Bagi sebagian blogger dan online seller, mungkin familiar dengan situs blog, social network, kemudian merambah ke penyedia jasa online shop, yang bernama Multiply. Situs ini resmi ditutup awal Mei yang lalu. Awalnya menutup fasilitas blogging dan social networking untuk fokus pada E-Commerce (jual-jualan ala TokoBagus) atau apalah itu namanya, lalu menjadi tutup sama sekali karena (mungkin) kurang peminat (akibat kualat). Kabar terakhir dari bisikan-bisikan gaib sih, katanya pindah (atau jadi satu dengan...) TokoBagus (dan ternyata bener. Cek deh disini).

Sebagai pengguna Multiply yang bersedih, Keka akhirnya mantep untuk serius ngeblog di blogspot saja dengan pertimbangan... yah... punyaknya raksasa google gitu lho, penggunanya banyak, friendly user, dan banyak kelebihan lainnya. Tapi tentu masih ingin merasakan nuansa kekeluargaan di Multiply.

Sudah sejak lama Keka mendengar bisikan-bisikan gaib bahwa situs pengganti Multiply sedang dibuat, tentu bukan oleh para kapitalis pemilik sebelumnya, melainkan oleh rekan sebangsa kita sendiri. Keka sempat baca kalau awal mula si kreator membuat situs ini adalah karena sebuah tantangan dari salah seorang (atau lebih) rekannya (pengguna Multiply), yang menantang untuk membuat situs yang MIRIP dengan Multiply   meskipun ia sendiri bukan pengguna Multiply. Akhirnya tantangan itu terjawab dan lahirlah ke dunia (maya) pada tanggal 05 Juni 2013, sebuah situs dengan cita rasa Multiply yang bernama.........

Tuesday, June 4, 2013

Book: LOLITA (Vladimir Nabokov)

Sebuah novel memoar yang sudah sejak lama pengen Keka baca, akhirnya Keka temukan berderet cantik (3 buah) di perpustakaan umum daerah di kota tempat tinggal Keka.


Sinopsis