Memang sih yang dimasak gak jauh-jauh dari seputar oseng-oseng dan tumis-menumis. Tapi berhubung suka dengan masakan pribumi yang dikawinkan dengan Chinese dan Japanese food, jadi agak beda aja sih walaupun bahannya cuma bahan-bahan sisa dari bahan-bahan masakan mami yang belum sempat dimasak :D
Ini beberapa bento yang Keka bawa beberapa hari ini....
Hari itu sedang gak ada sayur. Adanya cuma daging. Itu dagingnya Keka masak pake saus teriyaki. Lumayan enak sih walaupun berasa kayak daging kecap biasa :D
Itu ada ayam bumbu kecap (sepertinya. Ayamnya bukan Keka yang masak sih) sama oseng-oseng gak jelas. Ada wortel, kentang, kol, daun bawang dll.
Ayam bumbu pedas, bihun goreng, nasi, dan potongan nanas. Keka cuma masak bihun gorengnya aja :D
Nugget ayam, capcay/sapo tahu sosis, dan nasi. Menu Keka tadi siang. Entahlah sayur apa yang Keka buat itu. Disebut capcay bukan, disebut sapo tahu juga bukan :D
Campurannya ada sosis sapi, tahu sutra telur, sawi, bawang bombay, daun bawang, daun sop, dll. Awalnya itu asin banget. Super super asssiiiiiiiiiinnn!!!
Enak sih rasanya gak asin lagi.
Yak, segitu dulu. Kalau yang lihat postingan dan gambar-gambar makanan itu jadi ngiler, berarti Keka lumayan sukses bikin makanan terlihat lezat
Sampai jumpa di postingan lainnya.....
0 comments:
Post a Comment