Hahaha... soalnya kemarin udah sore. Lagian harga supermarket yang ini kurang lebih aja kayak harga pasar, jadi ya mendingan ke supermarket aja sih.
Sebenarnya Keka belum pernah masak buryam. Tapi ya dikira-kira aja bahan dan bumbunya. Malah jadi sebelas dua belas kayak soto Jawa. Mana buburnya Keka masak di rice cooker, trus sekalinya airnya kurang. Awkwkwkk... bukan kayak bubur malah kayak nasi lembek aja
Dan ini bahan-bahan serta bumbu dan cara pembuatan bubur ayam yang bentuknya kayak ondel-ondel tersebut di atas.
Bahan:
Beras 400gr. Cuci bersih.
Ayam 1 ekor
Air 4000ml
2 sdm minyak goreng
Bumbu:
- 2 sdt ketumbar
- 1 sdt merica butiran (atau bubuk)
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 ruas atau 1 cm kunyit
Semua bumbu di atas dihaluskan.
- 2 batang serai. Memarkan.
- 3 lbr daun jeruk
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa (kalo doyan)
Sambal (optional). Kalo gak mau repot ya pake sambal botol aja:
- Cabai merah dan cabe rawit sesuai selera
- 1 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- Terasi secukupnya (kalo doyan)
- Garam dan gula secukupnya
Semua bahan sambal digoreng sebentar lalu dihaluskan dan ditambahkan garam dan gula secukupnya sesuai selera.
Pelengkap:
- Bawang goreng
- Wortel yang telah diiris sesuai selera dan direbus hingga matang.
- Daun bawang. Iris halus.
- Kecap manis atau asin (tergantung selera)
- Telur puyuh rebus (optional)
- Kerupuk (optional)
Cara membuat:
- Rebus ayam dengan 4000ml air hingga mendidih. Angkat dan saring kaldunya hingga kira-kira 3500ml. Goreng ayam yang telah direbus. Suwir-suwir.
- Masak beras dengan 2500ml air kaldu ayam yang telah disaring tadi (semoga ukurannya sesuai karena kemarin Keka 500gr beras dengan kaldu sekitar 2000ml sudah cukup lembek walau belum serupa bubur :D ). Masak hingga matang. Atau kalaupun belum terasa seperti bubur, bisa ditambahkan lagi airnya sebelum benar-benar kering.
- Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu yang telah dihaluskan. Masukan serai dan daun jeruk, tumis hingga harum. Lalu tuang sisa kaldu. Tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya. Gunakan lidah anda untuk mencicipi apakah rasanya telah pas. Jika sudah pas, tinggal tunggu mendidih lalu angkat.
Cara penyajian:
Hidangkan bubur panas-panas, siram dengan kuah, beri taburan ayam suwir, wortel, daun bawang, bawang goreng, telur puyuh dan kerupuk. Sajikan dengan sambal dan kecap manis/asin.
Itu Keka lagi iseng aja makanya si bubur Keka bentuk kayak ondel-ondel gitu
Resep di atas belum bisa Keka pertanggungjawabkan sih rasanya. Karena Keka sendiri masih belum puas dengan buryam yang Keka buat, walaupun Keka makan sampe 2 piring
2 comments:
bahas VK lagi dong keka,, meski postingan macam ini juga selalu sukses bikin senyum2 sendiri :D
Hahah..iya pak. Nanti bahas VKei lagi deh :D
Post a Comment