Saturday, October 20, 2012

PANCAKE (Original)

Beberapa hari yang lalu Keka kepingin makan ini. Daripada beli-yang pasti mengeluarkan kocek lebih besar-Keka buat aja deh.

Pertimbangannya adalah...

Karena semua bahannya ada di rumah, kecuali susu.

Ada yang mau coba?

Mudah kok.

Ini resep dari Keka...

Seperti biasa... semoga takarannnya pas. Karena biasanya Keka buat gak pake takar-takaran. Pake insting aja :D

Bahan:
- 200 gr tepung terigu
- 250 ml susu cair
- 50 gr susu bubuk
- 50 gr mentega. Cairkan.
- 1 butir telur
- 3 sdm gula (atau sesuai selera)
- 1 sdt garam
- 2 sdm baking powder

Cara membuat:
- Campurkan tepung terigu, susu bubuk, gula, garam, dan baking powder. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Tambahkan telur, aduk-aduk. Lalu masukkan perlahan-lahan susu cair, kemudian mentega cair.
- Setelah semua bahan tercampur rata, periksa kekentalan adonan. Adonan yang bagus menurut Keka adalah yang tidak terlalu kental, tapi tidak juga terlalu cair.
- Setelah semua pas, panaskan teflon yang telah diolesi mentega dengan api sedang (kecil juga boleh biar pancake-nya gak gosong). Kemudian tuang 1 sendok sayur adonan pancake. Tunggu sampai adonan bolong-bolong seperti sarang semut. Kemudian balik dan angkat setelah beberapa saat.
- Sajikan dengan toping sesuai keinginan.


Itu Keka gak punya toping makanya diolesin selai strawberry aja. ^__^

6 comments:

rhea said...

yumm.. potonya j enak palagi aslinya..
*ngiler*

Kyrie Keka said...

Bikin juga dong cil =A=
Beli cetakan waffle dimana ya? tau ga?

rhea said...

ndak ngerti loh ini, itu artinya minta dibikinin.. hoho..
di toko peralatan masak lah kekaa.. pernah sih aku liat di kebun sayur, klandasan mungkin ada juga.

Kyrie Keka said...

Bole jg tak bikinin cil, tapi bahan2nya dari acil XD

sip sip. Tar mau cari. Cantikkan waffle bentuknya sih klo mau dikasi topping kayak es krim :D~

Unknown said...

di progo, blakang malioboro jogja, ada cetakan waffel :D *senyum manis*

Kyrie Keka said...

Beliin gil.... kirim ke Balikpapan ya... *senyum manis juga*

Post a Comment